Profil

515

PROFIL PPID BRPBAPPP MAROS

Terimakasih telah mengunjungi layanan PPID BRPBAPPP Maros
Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Kementerian Kelautan dan Perikanan

Selamat Datang di Layanan PPID BRPBAPP Maros                

Dalam rangka memberikan pelayanan informasi publik yang cepat, tepat, dan sederhana sesuai dengan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik, Menteri Kelautan dan Perikanan menetapkan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dan Koordinator PPID di lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan berdasarkan Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 36/KEPMEN-KP/ 2019 Tentang Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi di Lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Untuk memberikan layanan informasi publik, PPID di lingkungan Balai Riset Perikanan Budidaya Air Payau dan (BRPBAPPP) Maros berpedoman pada Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 4/PERMEN-KP/2019 Tentang Pelayanan Informasi Publik Di Lingkungan Kementerian Kelautan dan Perikanan dan Keputusan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Kementerian Kelautan dan Perikanan Nomor 43/PPID-KKP/IX/202 Tentang Klasifikasi Informasi Yang Dikecualikan Di Lingkungan Kementerian Kelautan DanPerikanan.

Pada Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 36/KEPMEN-KP/ 2019 ditetapkan struktur baru sebagai berikut :

PPID Balai Riset Perikanan Budidaya Air Payau dan Penyuluhan Perikanan (BRPBAPPP) Maros termasuk pada PPID UPT yang berada dibawah PPID Unit Kerja Eselon I yaitu PPID Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDMKP) sehingga informasi yang dimiliki oleh PPID BRPBAPP Maros juga dimiliki PPID BPPSDMKP dan dapat diakses oleh masyarakat/publik.

Untuk mengajukan permohonan informasi silakan melakukan registrasi terlebih dahulu di kolom yang telah tersedia pada link Formulir Informasi Publik

Bagi pemohon informasi yang ingin datang langsung silahkan ke alamat berikut : 

Ruang Pelayanan Informasi Publik BRPBAPP Maros
JALAN MAKMUR DG.SITAKKA NO.129 MAROS 90512
TELEPON (0411) 371544, FAKSIMILI (0411) 371545